Baru-baru
ini, dua brand smartphone besar asal Tiongkok baru aja meluncurkan seri
terbarunya nih. OPPO Find X dan Vivo Nex S secara kebetulan diluncurkan di
waktu yang berdekatan. Lalu bagaimana perbandingan keduanya?
Perbandingan Desain Dan Layar
Keduanya
memiliki kesamaan dalam hal desain. Keduanya memiliki dua sisi kaca yang melekat
di sebuah rangka berbahan metal. Namun, satu hal yang membedakan adalah ukuran
keduanya. Vivo Nex S memiliki ukuran yang lebih panjang dan lebih lebar dengan
ukuran layar 6.59 inci. Sedangkan OPPO Find X menggunakan layar sedikit lebih
kecil berukuran 6.42 inci. Tapi rasio ukuran layar OPPO Find X yang lebih besar membuat
smartphone tersebut terkesan memiliki ukuran layar yang lebih lebar,
yaitu 93,8% sedangkan Vivo Nex S 91%. Oh ya, dengan ukuran tersebut, OPPO Find X juga
terasa lebih mantap dan nyaman di gengaman pas kita lagi main game atau nonton
video.
Nah, kebetulan banget akhir Agustus lalu, saya dan suami berkesempatan hands on saat diundang secara eksklusif sebagai 100 orang yang beruntung untuk mencoba first experience bareng OPPO Find X.
Next
untuk layarnya ya, meski sama–sama menggunakan layar AMOLED; perbedaannya
terletak pada kepadatan piksel di layar. Vivo Nex S memiliki kepadatan layar
388 ppi; sedangkan layar OPPO Find X memiliki kepadatan piksel 401 ppi. Artinya
warna-warna yang ditampilkan oleh OPPO Find X lebih tajam dan nyata. Udah
nyaman banget buat dilihat lama-lama deh.
Perbandingan Performa
OPPO
Find X dan Vivo Nex S sama–sama menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 845 dan
didukung RAM 8 GB. Nah, letak perbedaannya adalah pada CPU yang digunakan; OPPO
Find X menggunakan prosesor octa-core 2.5 GHz dan Vivo Nex S menggunakan
prosesor octa-core 2.2 GHz. Perbedaan lain terletak pada kapasitas memori
internal yang dimiliki; OPPO Find X memiliki memori internal 256 GB
dan Vivo Nex S 128 GB.
So, dari perbedaan tersebut, kita bisa lihat bahwa OPPO
Find X mampu bekerja lebih cepat dan efisien. Memori internal yang lebih
besar, membuat OPPO Find X mampu menyimpan lebih banyak foto, video maupun
dokumen lain.
Lanjut
ke sistem operasinya ya, sekali lagi keduanya memiliki persamaan, yaitu menggunakan
sistem operasi Android 8.1 Oreo. Meskipun begitu, keduanya memiliki perangkat
lunak pendukung interface yang berbeda. OPPO Find X menggunakan Color OS 5.1 dan
Vivo Nex S menggunakan FunTouch OS 4.0.
Perbandingan Spesifikasi Kamera Depan Dan Belakang

Nah, ini dia bagian yang paling menarik. Kamera memang menjadi keunggulan kebanyakan produk smartphone. OPPO Find X lebih unggul dengan dual kamera belakangnya yang beresolusi 16MP + 20MP. Vivo Nex S hanya menggunakan kamera 12MP + 5MP.
![]() |
Hasil foto dengan kamera belakang OPPO Find X saat siang hari |
![]() |
Hasil foto dengan kamera belakang OPPO Find X saat malam hari |
Bagaimana dengan kamera selfienya? Wah, OPPO Find X kembali unggul cukup jauh nih. OPPO Find X dibekali dengan lensa berkekuatan 25MP, sedangkan Vivo Nex S hanya 8 MP.
Namun,
kedua smartphone ini sama-sama menggunakan modul kamera geser yang berfungsi
ketika kita mengaktifkan fitur kamera.
Begitu juga dengan teknologi kecerdasan buatan yang telah disematkan ke kedua
smartphone ini.
Oke finally, walaupun OPPO Find X hadir dengan harga yang relatif tinggi yaitu Rp. 13.499.000, Namun OPPO Find X menawarkan teknologi yang lebih totalitas dan spesifikasi lebih tinggi. Secara keseluruhan, OPPO Find X lebih unggul baik dari sisi inovasi kamera, kinerja serta layar. Dan satu hal lagi yang menjadi nilai tambah OPPO Find X adalah VOOC Flash Charge, yang bikin proses pengisian daya menjadi sangat cepat.
Oke finally, walaupun OPPO Find X hadir dengan harga yang relatif tinggi yaitu Rp. 13.499.000, Namun OPPO Find X menawarkan teknologi yang lebih totalitas dan spesifikasi lebih tinggi. Secara keseluruhan, OPPO Find X lebih unggul baik dari sisi inovasi kamera, kinerja serta layar. Dan satu hal lagi yang menjadi nilai tambah OPPO Find X adalah VOOC Flash Charge, yang bikin proses pengisian daya menjadi sangat cepat.
Kalau temen-temen dikasih pilihan, mau banget kan ya smartphone yang mendorong aktivitas millenial yang serba cepat kayak gini?
Wassalam,
Ngeri ngeri sedap dipandang mata ya hpnya mbak.
BalasHapusOppo Find X kece ah mbak, jadi pengin #DuniaFaisol
BalasHapus