Ada Bulan Dana PMI, Tak Perlu Menunggu Ditanyai Petugas Kasir




Ayo peduli bantu sesama, kita manfaatkan momen Bulan Dana PMI.

Ayo peduli bantu sesama, kita manfaatkan momen Bulan Dana PMI. Wow, Bulan Dana PMI, apaan tuh? Kalau dulu waktu sekolah, saya inget pernah dibagi sobekan kertas kupon setelah berdonasi (lupa nominalnya), kira-kira momennya sama.

Cuma kali ini, bentuk donasinya udah nggak sejadul dulu ya, yang harus cash dan ditukar kupon, hihihi. Atau hanya momen-momen tertentu saja seperti saat kamu ditawari oleh petugas kasir mini market, “Kembaliannya boleh disumbangkan ke PMI ?”. Nah, kali ini, kamu tak perlu menunggu ditanyai petugas kasir mini market, kamu pun bisa peduli bantu sesama melalui transfer ke sejumlah rekening PMI yang sudah dipublikasi ke masyarakat, praktis dan bisa sewaktu-waktu. Apalagi saat ini, Bulan Dana PMI.

Ngomong-ngomong, kenapa sih harus PMI yah? Kalau dengar kata PMI, yang terbayang dari sebagian besar kamu pastinya donor darah. Bener, nggak? Iya, kan? Ngaku, deh! *maksa*. Kebanyakan begitu. Padahal nggak begitu-begitu juga loh, selain mengamankan stock darah di berbagai Bank Darah, ternyata PMI masih memiliki pelayanan lain yang tak kalah pentingnya. Sebut saja seperti saat bencana yang tak terduga terjadi, PMI dapat menyelenggarakan Dapur Umum di lapangan, juga pelayanan kesehatan, dan pelayanan ambulans. Dan yang juga luar biasa, PMI juga memberikan pelayanan dukungan psikososial bagi korban terdampak bencana, pelayanan pemulihan hubungan keluarga, pembinaan generasi muda dan relawan, pengolahan air bersih, dan sosialisasi atau diseminasi kepalangmerahan.

Pelayanan tersebut sangat sesuai dengan Visi dan Misi PMI, khususnya PMI DKI Jakarta. Visinya, yaitu "Palang Merah Indonesia DKI Jakarta menjadi Organisasi Kemanusiaan yang Profesional, tanggap, akuntabel, dan dicintai masyarakat". Sedangkan Misinya, yaitu :
  1. Menguatkan dan Mengembangkan Kapasitas Organisasi.
  2. Meningkatkan dan Mengembangkan Kualitas SDM (Pengurus, Staf, PMR dan Relawan) yang Kompeten dan Profesional.
  3. Meningkatkan Kualitas Pelayanan Kepalangmerahan dan Mengembangkan Kegiatan Kepalangmerahan yang Berbasis Masyarakat.
  4. Meningkatkan dan Mengembangkan Sumber Daya untuk Mendukung Ketersediaan Sumber Daya yang Berkelanjutan.
  5. Meningkatkan dan Mengembangkan Jejaring Kerjasama dengan Melakukan Pendekatan Profesional dalam Konsolidasi dan Koordinasi Lintas Sektoral.
  6. Mengembangkan Komunikasi, Informasi dan Edukasi Kepalangmerahan dan Membangun Citra melalui Komunikasi yang Efektif dengan Masyarakat.
  7. Menyebarluaskan, Mengadvokasikan dan Melaksanakan Prinsip-prinsip Dasar Gerakan Internasional Palang Merah dan Bulan Sabit Merah serta Hukum Perikemanusiaan Internasional.
Tuh, kan? Mulia banget ya visi misinya? Jadi, buat yang hari gini memang nggak bisa terjun langsung di lapangan untuk membantu mereka yang membutuhkan sebagai relawan, karena tenaga dan waktu terbatas tentunya. Nah, menyisihkan dan menyumbangkan sebagian rezeki yang kita punya juga merupakan bentuk sumbangsih loh! 

Bagi kamu yang membaca, tak ada salahnya jika memang lagi berkelebihan rezeki, jangan tunda untuk ambil handphone, langsung m-banking atau langsung e-banking lewat jaringan online ini. Berikut nomor rekeningnya :
  • Bank BCA Kantor Cabang Utama Thamrin Nomor Rekening : 206-38-1794-5 atas nama PMI DKI JAKARTA Panitia Bulan Dana PMI Provinsi DKI Jakarta.
  • Bank MANDIRI Kantor Cabang Kramat Raya Nomor Rekening : 123-00-17091945 atas nama PMI DKI JAKARTA Panitia Bulan Dana PMI Provinsi DKI Jakarta.
  • Bank DKI Kantor Cabang Utama Juanda Nomor Rekening : 101-03-17094-7 atas nama PMI DKI JAKARTA Panitia Bulan Dana PMI Provinsi DKI Jakarta.
Nah, buat kamu yang ingin tahu tentang segala macam bentuk kegiatan yang merupakan representasi dari penyaluran dana masyarakat, dapat dilihat dan disimak di website resmi PMI DKI Jakarta http://pmidkijakarta.or.id/ dan follow saja akun twitter nya, @PMI_DKI_Jakarta.

Ah, jadi ingat pengalaman jadi bagian dari PMR (Palang Merah Remaja) saat SMP dan SMA, betapa prinsip-prinsip kepalang merahan yang disingkat menjadi MANUSIA-SAMA-NETRAL-MANDIRI-SUKARELA-SATU-SEMESTA, dengan awalan ke- dan akhiran –an menjadi terngiang-ngiang saat menulis artikel ini. Terimakasih dulu telah mengajarkan saya prinsip-prinsip yang berharga hingga kini, kakak-kakak PMI *salim*.

Silahkan bantu sharing menyebarluaskan artikel ini untuk kepentingan kebaikan. Berbagi apapun yang kita bisa akan selalu membawa dampak positif, minimal untuk penyejuk jiwa diri sendiri. Persis seperti saat kita menyingkirkan sampah pecah belah di pinggir jalan, atau membantu menyeberangkan seseorang yang tua renta, atau membantu membeli dagangan yang dijajakan anak-anak atau orang yang sudah sangat tua meski kita tak butuh dagangannya, atau saat ada pesan singkat masuk, “Terima kasih responnya” berkat broadcast kita berhasil diteruskan dan berhasil pula membantu yang bersangkutan. Sekecil apapun upaya kita, inshaallah bernilai ibadah bila dilakukan dengan hati ikhlas dan lapang.

Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat^o^

Ayo peduli bantu sesama, kita manfaatkan momen Bulan Dana PMI.
   

Prita HW

2 komentar:

  1. Kalau mau menjadi relawan PMI bagaimana yah mbak? Salam Bulan Dana PMI :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Halo mbak, bisa langsung datang ke kantor PMI nya mbak, untuk tanya2 langsung, atau mbak bisa daftar online dengan mengisi form berikut :

      http://pmidkijakarta.or.id/form-pendaftaran-relawan.php

      Smg bermanfaat, salam bulan dana PMI, too:)

      Hapus